Home - Photo - Blogger

Subscribe: Posts Subscribe to Revolution ChurchComments

Kamis, November 05, 2009

25% APBD Sulsel untuk sektor ekonomi

MAKASSAR: Sekitar 25% anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) Sulsel­ pada 2010 akan dialokasikan untuk belanja langsung di sektor ekonomi, seperti pertanian, perikanan, perkebunan,­ dan peternakan.Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Sulsel Tan Malaka Guntur mengatakan hal itu saat rapat Badan Anggaran DPRD Sulsel untuk membahas kebijakan umum anggaran dan prioritas plafon anggaran sementara di Makassar, kemarin.

Tan Malaka tidak merinci berapa persisnya anggaran dimaksud. Dia menambahkan sebanyak Rp135 miliar APBD juga bakal disalurkan untuk infrastruktur di daerah yang membutuhkan peningkatan dan pemeliharaan.Selain itu, kata dia, dana Rp300 miliar bakal dikucurkan bagi program kesehatan dan pendidikan gratis. Tahun depan program pendidikan gratis diperluas hingga tingkat sekolah menengah umum.

“Semua anggaran tersebut akan diawasi serta diminta sinergi antara pemprov dan pemkab,” ujar Tan Malaka. Mengenai pendidikan gratis hingga bangku SMA, katanya, akan dianggarkan Rp15 miliar untuk peng­adaan buku gratis. Tan mengatakan peningkatan infrastruktur jalan termasuk prioritas utama sebab berkaitan langsung dengan­ urat nadi perekonomian masyarakat.