Home - Photo - Blogger

Subscribe: Posts Subscribe to Revolution ChurchComments

Kamis, November 12, 2009

BNI biayai listrik minihidro US$4,9 juta

MANADO: PT Bank Negara Indonesia Tbk siap membiayai investasi pembangkit listrik tena-ga­ minihidro (PLTM) 7 MW di Sawangan, Kabupaten Minahasa Utara, sebesar US$4,9 juta.Pemimpin Bank BNI Wilayah XI Manado Joppy Lamonge mengatakan pihaknya hanya mem­biayai separuh kebutuhan in­vestasi yang mencapai US$7 juta.

“PLTM Sawangan mampu menghasilkan listrik 7 MW dengan­ total investasi US$7 juta,” kata Joppy di Manado, kemarin.PLTM Sawangan akan memanfaatkan air terjun ukuran kecil yang banyak terdapat di beberapa­ sungai di kawasan itu guna memutar turbin pembangkit.

Joppy mengatakan BNI sangat berminat mengucurkan kredit investasi di bidang kelistrikan sebab potensi sumber daya alam dan pasar kelistrikan masih cukup besar.“Masih banyak air terjun yang sebenarnya mampu menghasilkan listrik tetapi belum dimaksimalkan, sedangkan kebutuhan masih kurang tercukupi dengan pasokan yang ada. Makanya ini menarik,” katanya.

Beberapa tahun terakhir, pasokan listrik di Sulawesi Utara memprihatinkan, ditandai terus terjadinya pemadaman listrik. BNI, tutur Joppy, melihat pembiayaan investasi listrik sebagai sebuah peluang ekspansi kredit di masa depan.Dia mengatakan pihaknya siap membiayai bukan hanya listrik minihidro saja, tetapi semua investasi kelistrikan selama memenuhi syarat perbankan dan punya prospek baik.