Home - Photo - Blogger

Subscribe: Posts Subscribe to Revolution ChurchComments

Senin, Januari 12, 2009

BCA incar kredit tumbuh minimal 20%

Laporan Kwan Men Yon

MAKASSAR: PT Bank BCA Tbk menargetkan penyaluran kredit maupun penghimpunan dana pihak ketiga di Makassar dan sekitarnya dapat tumbuh minimal 20% pada 2009.Kepala Cabang BCA Makassar Hendrik Sia mengakui upaya perbankan mencapai target tahun ini bakal menemui hambatan lebih besar seiring pelemahan ekonomi nasional akibat kelesuan global.

Dia mengatakan secara umum periode emas bagi perbankan pada 2007-2008 bakal sulit terulang tahun ini sebab ekspor diperkirakan menyusut drastis serta konsumsi masyarakat diduga merosot.“Tetapi BCA masih cukup yakin dengan pasar di Sulsel. Daerah ini beruntung memiliki komoditas unggulan yang membuat dampak krisis bakal sedikit berkurang,” katanya, pekan lalu.

Hendrik menuturkan perbankan akan tetap mewaspadai kemungkinan penurunan ekspor yang sedikit banyak berpengaruh terhadap permintaan kredit. Meski demikian, dia meyakini jenis kredit modal kerja dan konsumsi bakal tetap bergairah.Menurutnya, pengucuran kredit di wilayah itu secara keseluruhan masih berpotensi tumbuh hingga 20%.

Demikian pula dengan perolehan dana pihak ketiga yang tetap berpeluang meningkat pesat kendati tidak sebesar kredit.
BCA membukukan pertumbuhan plafon kredit sebesar 80% selama 2008 yakni menjadi Rp1,8 triliun, termasuk bank garansi.

Dari jumlah itu, plafon kredit produktif (modal kerja dan investasi) mencapai Rp1,6 triliun, tumbuh hampir dua kali lipat dibanding posisi tahun sebelumnya Rp818 miliar.“Used plafond kredit produktif kami sekitar 71% atau kira-kira Rp1,13 triliun,” jelas Hendrik.

Outstanding kredit pemilikan rumah (KPR) tercatat sebesar Rp170 miliar sedangkan realisasi kredit kendaraan bermotor mencapai Rp80 miliar.BCA meraup total dana pihak ketiga hampir Rp1,9 triliun dengan komposisi dana murah tabungan dan giro sebesar 74%. Posisi DPK tersebut meningkat 19% dibanding akhir 2007.