Home - Photo - Blogger

Subscribe: Posts Subscribe to Revolution ChurchComments

Senin, Januari 12, 2009

Garuda tambah lima rute penerbangan di KTI

Laporan Zulfaedar Pay

MAKASSAR: Maskapai Garuda Indonesia secara bertahap memerluas jangkauan penerbangan di kawasan timur Indonesia (KTI). Pada triwulan I 2009, Garuda menyiapkan lima rute baru tujuan Kendari, Palu, Gorontalo, Ambon, dan Sorong, di mana Bandara Sultan Hasanuddin menjadi flight hub.

Lima provinsi yang akan disinggahi akan menggunakan pesawat Boeing 733 dengan 94 kursi kelas ekonomi dan 16 kelas bisnis. Kepala Cabang Garuda Makassar M. Azhar mengungkapkan hal itu kepada Bisnis, pekan lalu. Azhar menjelaskan perluasan jangkauan terbang Garuda di KTI adalah rencana yang sudah disusun tahun 2008. Sebagai langkah awal, penerbangan dilakukan sekali sehari, namun jika lonjakan permintaan tinggi dibuka dua kali.

Pembukaan rute baru tersebut, ungkap dia, akan dilakukan bertahap. Rute Jakarta-Makassar–Kendari dimulai 16 Januari nanti. Sementara tujuan Palu, Ambon, dan Sorong diperkirakan dilakukan bulan Maret. Untuk penerbangan tujuan Gorontalo akan dibuka bulan Juni mendatang.

Rute baru di KTI itu tetap melakukan penerbangan dari dan ke Jakarta, dengan terlebih dahulu transit di Makassar. Dia menyatakan dengan terbukanya layanan tersebut maka Garuda sudah melayani seluruh provinsi di Sulawesi dan sebagian KTI. Selain membuka rute baru, Garuda juga mengubah waktu rute Makassar–Balikpapan dari malam menjadi pagi hari. Sementara rute Balikpapan–Makassar akan dimulai malam hari.

Untuk meningkatkan penerbangan di rute baru tersebut, Garuda memberlakukan tiket promosi dengan harga Rp500.000. Promosi berlangsung hingga akhir Februari 2009.